Friday, 8 December 2017

Dunia Jungkir Balik - Memulai Cerita Kehamilan



Manusia hanya bisa berencana, Tuhan lah yang menetapkan segalanya. 

Yak kurang lebih quote itu mewakili perasaan hati ini. Ketika memulai sebuah rencana untuk A, supaya bisa B, lalu nanti bisa C. Tiba-tiba XYZ yang datang…hahaha Bukan musibah lho, tapi rezeki lainnya yang akhirnya diberikan ALLAH SWT. Iya satu-satu tapi pasti, Alhamdulillah wa syukurillah, Fabi’ayyia aalaaa’i robbikumaa tukazzibaan, maka nikmat Tuhanmu yang manakah yang kamu dustakan.

Hampir setiap satu minggu sekali saya rutin melakukan testpack, sebagai pasangan yang sudah menikah 2,5 tahun tentu saja kehadiran seorang anak menjadi dambaan. Dan kesempatan itu tiba, pagi hari 8 Agustus 2017 dalam keadaan masih mengatuk karena baru bangun tidur, mata saya merem melek setengah tidak percaya ketika testpack menunjukkan garis dua. Iya garis dua….yang artinya untuk pertama kalinya dalam hidup saya testpack menunjukkan hasil positif. Perasaan saya campur aduk tidak karuan, antara senang, kaget, panik, tidak yakin, tidak percaya dan bingung harus apa selanjutnya.  

Tatkala kita sudah berfokus pada hal yang lain dan berencana hal yang berbeda, tapi akhirnya malah memperoleh kesempatan anugerah rezeki yang berlawanan arah. As people says,”It’ll come when you least expect it.” 

Setelah berdiskusi dengan si masAyy (panggilan suami), kami memutuskan untuk memeriksakan hasil testpack tadi ke dokter kandungan malam hari-nya setelah si masAyy pulang dari kantor. Sambil bingung harus periksa ke RS atau Klinik mana dan ke dokter siapa, akhirnya saya memutuskan untuk menelpon Neng Vtea untuk konsultasi minta informasi. Daaaan hasilnya adalah… nanti malam-nya saya coba periksa ke BWCC (Bintaro Woman Children Clinic) di daerah Bintaro sektor 9. Cuss deh langsung bikin appointment dengan dokter SpOG siapa ajalah yang tersedia, demi memastikan hasil testpack

Si Testpack Bergaris Dua


 Bagaimana hasil temu periksa dengan dokter SpOG di BWCC? InsyaAllah di nextpost ya...

No comments:

Post a Comment